Minggu, 30 Desember 2012

Jagoan bunda selamanya 👱👶

Pupu dan Pampam
Terima kasih sudah hadir dalam hidup bunda dan membuat semua terasa lebih berwarna
Tiada kata selain doa yang akan selalu bunda beri untuk kalian,semoga kalian selalu menjadi anak sholeh,sehat dan kebanggaan ayah bunda





























Roti goreng

Hujan-hujan abis makan malam si Ade msh kelaperan,akhirnya liat isi kulkas apa yg ada Dan di kreatifkan sedemikian rupa ditambah pernah dpt resepnya dari bundip n key jadilah cemilan penuh nikmat Dan lemak *dietGaTot*

Bahan2nya :

Roti Tawar di tipiskan
Mayonnaise atau Mantega
Daging asap/sosis/tuna
Keju mozarela
Telur Dan tepung roti (utk pelapis)

Caranya :

Susan roti,mayonnaise,daging Dan keju
Lipat
Celup ke telur kemudian tepung roti
Goreng Dan sajikan hangat ditemani saos sambal Dan tomat

Ps: menurut key lebih enak kl setelah di balur tepung roti dimasukkan kulkas Dulu kurleb 10menit baru di goreng

Roti goreng ini jg favorit kakak Pupu untuk bekal ke sekolah krn selain enak juga mengenyangkan.

Selamat mencoba dan berkreasilah dengan bahan2 yg ada di dapur Anda!!!









Sabtu, 29 Desember 2012

Sanggara Balanda

Sore2 liat di dapur banyak pisang yg bonyok2 langsung kepikiran bikin SangBel makanan tradisional sorowako
Berbekal resep kiriman bundib langsung 11buah pisang bonyok Jadi korban percobaan

Bahannya hanya Pisang Ambon (saya ganti pisang kepok) yg uda bonyok,mentega,gula pasir,telur Dan kayu manis

Cara buatnya.....

Pisang dikupas Trus di goreng sampai kecoklatan,sisihkan

Campur 1/4 gula pasir Dan 1 butir telur di wajan anti lengket sambil dimasak dengan api kecil sambil terus di aduk.
Setelah menjadi karamel masukan 1 sendok mentega Dan kayu manis,aduk rata
Kemudian masukan pisang yang sudah di goreng tadi,aduk rata

Jadiiiiii deh....
Untuk SangBel ini makin lama di kulkas makin enak lhooo...

Oia untuk takaran disini semua pake ilmu 'Kira-Kira' yah.. Soalnya yang punya resep jg ga ngasih takaran yg sebenarnya.. Trus SangBel ini biasanya jg di campur kacang tanah yg sudah di cincang Kasar,namun berhubung bikin dadakan Dan ga sempet nyari kacang jadi bagian kacang ya di skip hehehee...



UnBaked Oreo nuttela cheesecake

Pertama Kali bikin kue ini.. Modal nekat dibantuin DeYanK n Yani hasilnya kita tunggu Bsk pagi yah..

Resep ya boleh dpt Dari mbah google tp di modif sanasini heheheee...
Ternyata bikinnya gampang kok ini resepnya yg sudah dimodifikasi..

Unbake Oreo nuttela cheesecake

Bahan dasar

1bungkus Oreo,pisahin creamnya lalu di tumbuk smp halus
3 sendok butter unsalted cairkan
2 sendok susu kental (saya pakai gula cair tropicana)

Bahan atasnya

250gr cream cheese
1 sendok makan gelatin bubuk di cairkan dgn 3 sendok makan air panas
250ml whiping cream
5 sendok makan gula halus ( lagi2 saya pakai gula cair tropicana)
2 sendok nuttela

Cara membuat

Adonan dasar

Campur semua bahan lalu letakan di dasar loyang (kl bisa loyang yg bs bongkar pasang,tp krn kepepet saya pakai cetakan aluminum foil kecil2 ditambah cetakan cupcakes)
Setelah itu simpan dalam kulkas.

Adonan atasnya

Langkah selanjutnya Aduk rata cream cheese Dan gula setelah itu masukan gelatin yg sudah di cairkan, setelah tercampur semua masukan ke kulkas juga.

Lalu kocok whiping cream sampai moise (jgn smp kaku)

Setelah whiping cream moise,ambil adonan pertama Dan campur lalu aduk rata smp whiping cream Dan adonan cream cheese tercampur sempurna.

Bagi menjadi dua bagian

Salah satu bagian tambahkan nuttela Dan aduk rata kembali

Ambil adonan dasar Dari kulkas,kasih masuk adonan yg Ada nuttela dulu kemudian dinginkan sebentar agar sedikit kaku,lalu dilanjutkan dengan memberi adonan cream cheese Dan masukan kulkas kembali.

Dalam kurang Lebih 6jam sudah bisa di nikmati.













Rabu, 12 Desember 2012

when the maid gone

hari ini my maid a.k.a ART a.k.a pbb PulKam!!!!
dengan kondisi kakak lg kena muntahber dan adik flu plus ayah yang sibuk urus event lengkaplah kerepotan terjadi di rumah

ternyata sedikit bantuan dari orang-orang yang bekerja dirumah sangat berarti besar jika mereka tidak ada. ya itu benar ketika Yani,mba yang biasa mengurus semua urusan rumah tangga minta ijin pulang selama 2hari terasa amat besar perubahan yang terjadi, padahal cuma 2hari lhoo...
gak kebayang kalau yani ga balik lagi (amit-amiiit *sambil ketok2 ke meja)

dulu saat jagoan masih satu mungkin tidak terlalu terasa kalau mba minta pulkam,tapi sekarang dengan adanya baby dan kondisi fisik kakak lagi kurang fit kehadiran seorang asisten rumah tangga sangat berarti.

kita harus menghargai ART,karena tanpa mereka kita tidak bisa berbuat banyak. sedih rasanya saat ada salah seorang ART cerita kalau majikannya memperlakukan dia dengan sewenang-wenang, tidak di kasih makan kalau blm selesai kerja (gmn bisa kerja kalau badan lemes),harus bangun dari pagi buta dan baru selesai kerja menjelang tengah malam, gaji yang tidak dibayar dan lain-lain.

mulai sekarang marilah kita menghargai tenaga sesama manusia sekecil apapun kontribusinya kepada kita,karena tanpa mereka dunia kita bisa hancur lebur berantakan (lebaaayyyy....)

i love u my maid 


Senin, 10 Desember 2012

choice of life





keluarga kecilku ini adalah gabungan keluarga Widjaja dari paris van java dan Arna dari sulsel. sebuah pebedaan yang sangat mencolok terjadi,antara bersuara lembut dengan suara keras (bukan marah), antara penjelajah dengan pebisnis,antara berjiwa bebas dan over protektiv. namun karena semua perbedaan itulah keidupan rumah tangga menjadi indah dan tidak membosankan.


Ya perkenalan yang amat sangat tidak disengaja dan bisa dibilang singkat menyatukan semua perbedaan diatas,dan saya bersyukur untuk itu.

saat ini keluarga kami sudah memiliki penjaga-penjaga kecil pupu dan pampam ,saya selalu berdoa mereka selalu menjadi anak yg sholeh,sehat dan penyayang kepada sesama.

sebagai seorang pramugari (long time a go) saya terbiasa hidup bebas terbang kesana kemari dan menikmati indahnya dunia,namun perkenalan dengan Daeng Rano yang singkat merubah hidup saya.
yang tadinya selama 7tahun terakhir tidak pernah tinggal di 1kota lebih dari 1minggu sekarang saya tinggal menetap di satu kota,yang tadinya kalau terbang dan ada bai/anak kecil on board saya suka ngomel-ngomel karena mereka berisik (maafkan saya adek2 kecil) sekarang saya memiliki 2putra yang sangat lucu dan saya sayangi, dan yang paling menonjol adalah yang tadinya saa seorang pekerja dan bisa belanja apapun sekarang saya seorang fulltime mom yang mengatur keuangan keluarga.

dan saya BAHAGIA dengan semua yg sudah berubah dalam hidup saya, saya bersyukur suami bisa mencukupi semua kebutuhan keluarga sehingga saya tidak perlu bekerja dan saya bisa memantau perkembangan anak-anak saya secara langsung. saya pun bahagia bisa hidup menetap dan bersosialisasi dengan lingkungan sekitar. saya juga bahagia karena mempunyai dua jagoan cilik yang merubah pradigma saya bahwa anak kecil itu menyebalkan,ternyata mereka semua lucu (akhirnya sisi ke ibuan saya keluar heheheheee)

jika ada yang bertanya kepada saya apakah saya mau memutar kembali waktu dan menikmati indahnya dunia saat masih menjadi pramugari?? dengan yakin saya akan menjawab TIDAK.
karena menikmati dunia akan terasa indah saat bersama orang-orang yang kita sayangi.

i love my family